Liga 2

Menelisik Performa Malut United: Banyak Sanksi, Butuh Rotasi

Bek Malut United FC, Irsan Lestaluhu, saat membayangi pemain Nusantara United, pada Senin 9 Oktober 2023 || Foto: Humas Nusantara United

Bekasi - Kemenangan dramatis, gol, dan sanksi pemain sudah tersaji dalam empat laga yang telah dilakoni Malut United FC di Grup B Liga 2, musim 2023-2024. Hasil ini menjadi catatan tersendiri bagi pelatih untuk merotasi pemain.

Laskar Kie Raha telah mengoleksi 7 point dan berada di posisi ketiga klasemen grup B, melalui 2 kemenangan  dramatis, satu hasil seri dan satu kekalahan.

Pelatih Imran Nahumarury telah menggunakan total 23 pemain dalam empat laga tersebut. Dari mereka, 20 telah bermain sejak awal atau masuk dalam starting line-up.

Baca juga:


Laga Malut United vs PSIM Berbuntut Sanksi


Malut United FC Tanpa Isaev Versus Nusantara United, Strategi Imran Dinanti


Melihat Kondisi Tekini Proyek Reklamasi di Ternate yang Dibiarkan Terbengkalai


Namun, ada dua pemain yang selalu tampil sebagai starter, yaitu bek kanan Mohammad Bagus Nirwanto dan gelandang Finky Pasamba.

Sebelumnya, Malut United FC juga kehilangan winger Rafly Selang dan Muhammad Isaev, yang dihukum karena tidak Fair saat bermain melawan PSIM Yogyakarta, 30 September 2023, kemarin.

“Pada pertandingan kelima melawan Persikab Kabupaten Bandung, Finky akan absen karena sudah mengantongi 3 kartu kuning,” ujar Imran Nahumarury pada Selasa, 10 Oktober 2023.

Selanjutnya 1 2 3
Penulis: Firjal Usdek
Editor: Firjal Usdek

Baca Juga