13 June 2024 - 13:31 13:31

Five Vi Dibully Usai Berhijrah

WartaPenaNews, Jakarta – Artis Five Vi saat ini telah berhijrah dan merubah penampilannya. Five Vi kini berpenampilan tertutup dengan menutup aurat dan juga mengenakan hijab. Artis berusia 40 tahun itu memutuskan untuk berhijrah pada Desember tahun 2019 lalu.

Meski telah berubah ke arah yang lebih baik, namun Five Vi mengaku bahwa dirinya masih di-bully oleh seseorang yang tidak bertanggung jawab. Karena hal tersebut, Five Vi merasa sangat sedih.

Menurut Five Vi, orang tersebut telah mengunggah foto-foto lama dirinya saat sebelum berhijrah.

“Hari ini aku sedih banget telah dibully seseorang akan pilihan hidupku yang telah berhijrah ke jalan Allah Jalla Jalalu,” tulis Five Vi di Instagram Story pribadinya.

“Akun ini telah memosting foto-foto lama aku dengan membandingkan penampilanku sekarang yang telah menjadi muslimah sejati,” tulis Five Vi menambahkan.

Five Vi merasa bahwa orang tersebut tidak sepantasnya mengumbar aib dari masa lalu seseorang yang telah bertaubat.

“Jika memang masih menolak akidah yang ditetapkan Allah, tapi tak sepantasnya mengumbar aib dari masa lalu seseorang yang telah bertaubat,” tulis Five Vi.

Karena sudah merasa terganggu, Five Vi tampaknya berniat akan melaporkan orang tak bertanggung jawab tersebut ke pihak berwajib. “Saudara-saudara ku seiman bantu sebisamu dalam membela kebenaran, atau bantu aku dalam melaporkan hal ini dalam penyalahgunaan UU ITE,” tulis Five Vi.(mus)

Follow Google News Wartapenanews.com

Jangan sampai kamu ketinggalan update berita menarik dari kami.

Berita Terkait

|
12 June 2024 - 12:09
Rumah Warga di Cilodong Kebakaran, Tak Ada Korban Jiwa

WARTAPENANEWS.COM – Sebuah rumah tinggal di Perumahan Pondok Tirta Mandala RT 2/4, Sukamaju, Cilodong, Depok ludes terbakar pada Selasa 11 Juni 2024 malam. Adapun kebakaran diduga disebabkan korsleting listrik. "Pemadaman

01
|
12 June 2024 - 11:18
Ahli Pidana Dihadirkan di Sidang SYL Hari Ini

WARTAPENANEWS.COM – Eks Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL) kembali menjalani sidang dugaan pemerasan dan gratifikasi di lingkungan Kementerian Pertanian (Kementan). Hari ini, SYL akan menghadirkan ahli meringankan. Kuasa hukum

02
|
12 June 2024 - 10:15
Erupsi, Letusan Gunung Semeru Capai 800 Meter di Atas Puncak

WARTAPENANEWS.COM – Gunung Semeru mengalami erupsi pagi ini, Rabu (12/6/2024) pukul 08.50 WIB. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) melaporkan kolom letusan 800 meter di atas puncak. Gunung Semeru

03