Daftar Penerima Penghargaan Kalpataru Tahun 2015

Daftar penerima penghargaan Kalpataru tahun 2015 telah ditetapkan dan diumumkan. Sebanyak sembilan orang dan kelompok menerima penghargaan Kalpataru tahun 2015. Kalpataru yang menjadi penghargaan tertinggi bidang penyelamatan lingkungan hidup di Indonesia diberikan setiap tahun sebagai salah satu puncak rangkaian peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia di Indonesia.

Penghargaan Kalpataru tahun 2015 diserahkan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Ir. Joko Widodo, Jumat Pagi, 5 Juni 2015 di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat. Sebanyak sebelas orang dan lembaga yang kemudian berhak menerima penghargaan ini.

Baca juga : Daftar Sekolah Adiwiyata 2015

Kalpataru merupakan penghargaan di bidang lingkungan hidup yang diberikan pemerintah Republik Indonesia kepada individu atau kelompok yang dinilai telah berkontribusi besar terhadap pengelolaan dan perlindungan lingkungan hidup. Terdapat empat kategori penerima penghargaan kalpataru, yaitu perintis lingkungan, pengabdi lingkungan, penyelamat lingkungan, dan pembina lingkungan.

Dalam penganugerahan penghargaan di tahun 2015 ini, sebanyak sebelas individu dan kelompok yang dinilai berhak menerima kalpataru. Kesebelas orang dan kelompok tersebut terdiri atas 3 orang peraih penghargaan kalpataru dalam kategori Perintis Lingkungan dan 3 orang peraih kalpataru kategori Pengabdi Lingkungan. Di samping itu juga 3 kelompok peraih penghargaan kalpataru dalam kategori Penyelamat Lingkungan dan 2 peraih kalpataru bidang Pembina Lingkungan.

Penerima Kalpataru 2015

Penerima Kalpataru 2015

Daftar Penerima Kalpataru Kategori Perintis Lingkungan

Perintis lingkungan adalah kategori penerima kalpataru yang merupakan warga negara Indonesia (perseorangan) bukan pegawai negeri dan tokoh organisasi formal. Para penerima penghargaan kalpataru tahun 2015 untuk kategori ini adalah :

  1. Dian Rossana Anggaini (Dusun Bukit Betung, Kelurahan Parit Padang, Kec. Sungailiat, Kab. Bangka, Kepulauan Bangka Belitung)
  2. N. Akelaras (Kelurahan Bangun Sari, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara)
  3. Laing Usat (Desa Pura Sajau, Kecamatan Tanjung Palas Timur, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara)

Daftar Penerima Kalpataru Kategori Pengabdi Lingkungan

Pengabdi lingkungan adalah kategori penerima kalpataru yang merupakan petugas lapangan atau pegawai negeri. Para penerima penghargaan kalpataru tahun 2015 untuk kategori ini adalah :

  1. Januinro (Palangkaraya, Kalimantan Tengah)
  2. Mashadi (Desa Pagejugan, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah)
  3. Sri Partiyah (Desa Duwet, Kecamatan Bendo, Kabupaten Magetan, Jawa Timur)

Daftar Penerima Kalpataru Kategori Penyelamat Lingkungan

Penyelamat lingkungan adalah kategori penerima kalpataru yang merupakan kelompok masyarakat (formal maupun informal). Para penerima penghargaan kalpataru tahun 2015 untuk kategori ini adalah :

  1. Lembaga Adat Lekuk 50 Tumbi, Lempur dari (Lempur Mudik, Kabupaten Kerinci, Jambi)
  2. LSM Tunas Hijau (Pakuwon City, Kelurahan Kejawan Putih Tambak, Kecamatan Mulyorejo, Kota Surabaya, Jawa Timur)
  3. Yayasan Bambu Indonesia (Perum Bumi Cibinong Endah, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat)

Daftar Penerima Kalpataru Kategori Pembina Lingkungan

Pembina lingkungan adalah kategori penerima kalpataru yang merupakan pejabat, peneliti, pengusaha, atau tokoh masyarakat. Para penerima penghargaan kalpataru tahun 2015 untuk kategori ini adalah :

  1. Kamir Raziudin Brata (Cibanteng, Ciampea, Bogor, Jawa Barat)
  2. Sri Bebasari (Kelurahan Kebon Kacang, Kecamatan Tanah Abang, DKI Jakarta)
Piala Kalpataru

Piala Kalpataru

Selain menyerahkan kalpataru, Presiden juga menyerahkan penghargaan Sekolah Adiwiyata, dan Penyusun Status Lingkungan Hidup Daerah Terbaik. Sedangkan pengumuman kota peraih penghargaan Adipura diundur pengumumannya hingga Agustus 2015

Baca Artikel tentang Kalpataru dan lingkungan hidup lainnya :

Tentang alamendah

Panggil saja saya Alamendah, tinggal di Pati, Jawa Tengah, Indonesia. Seorang biasa yang ingin berbagi dengan sobat.
Pos ini dipublikasikan di lingkungan hidup dan tag , , . Tandai permalink.

3 Balasan ke Daftar Penerima Penghargaan Kalpataru Tahun 2015

  1. Ping balik: Daftar Sekolah Peraih Adiwiyata Mandiri 2015 | Alamendah's Blog

  2. Ping balik: Pengumuman Kota Penerima Adipura – Adipura Kencana 2015 Diundur | Alamendah's Blog

  3. jtxmisc berkata:

    Makasih atas infonya , Aerith

Tulis Komentar Sobat

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.