Desember Adalah Bulan Menanam Nasional

Desember adalah Bulan Menanam Nasional (BMN) atau jelasnya bulan Desember ditetapkan oleh pemerintah sebagai Bulan Menanam Pohon Nasional berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 24 Tahun 2008.

Penetapan bulan Desember sebagai Bulan Menanam Pohon Nasional merupakan kelanjutan dari program penanaman pohon secara serentak yang dimulai tepat pada Hari Menanam Pohon Indonesia yang jatuh pada tanggal 28 Nopember setiap tahunnya.

Dengan ditetapkannya tanggal 28 Nopember sebagai Hari Menanam Pohon Nasional dan bulan Desember sebagai Bulan Menanam Pohon Nasional diharapkan mampu menumbuhkan budaya menanam pohon di masyarakat. Keduanya merupakan momentum strategis dalam upaya mengantisipasi perubahan iklim global, degradasi dan deforestasi hutan dan lahan, serta kerusakan lingkungan lainnya yang dapat mengakibatkan penurunan produktivitas alam dan kelestaria lingkungan.

Pada tahun 2007 dan 2008, pemerintah telah melaksanakan Aksi Penanaman Serentak Indonesia. Dilanjutkan dengan Gerakan Satu Orang Satu Pohon (One Man One Tree) pada 2009. Pada tahun selanjutnya, 2010 dan 2011, gerakan tersebut ditingkatkan kembali dengan meluncurkan program Penanaman 1 Miliar Pohon (One Billion Indonesian Trees). Gerakan Penanaman 1 Miliar Pohon tahun 2010 diklaim telah mampu menanam 1,7 miliar pohon, sedangkan pada tahun 2011 ini, dalam situs resmi Program Penanaman 1 Miliar Pohon (1milyar.info) per 4 Desember 2011 tercatat telah ditanam 1.407.639.772 Pohon.

Saya tidak mau menyibukkan diri menganalisa berapa persen pohon yang hidup dari total 1,4 miliar pohon yang telah ditanam selama tahun 2011 ini. Saya hanya ingin mengingatkan kembali, pertama, bulan Desember adalah Bulan Menanam Pohon Nasional. Kedua, menanam pohon sangat besar manfaatnya bagi kelestarian bumi, bahkan tergolong ibadah (Baca: Menanam Pohon Tiket Masuk Surga). So, sudahkan sobat menanam pohon di bulan Desember ini?.

Referensi dan gambar:

Baca artikel tentang lingkungan hidup dan pohon lainnya:

Tentang alamendah

Panggil saja saya Alamendah, tinggal di Pati, Jawa Tengah, Indonesia. Seorang biasa yang ingin berbagi dengan sobat.
Pos ini dipublikasikan di lingkungan hidup dan tag , , , . Tandai permalink.

39 Balasan ke Desember Adalah Bulan Menanam Nasional

  1. Persada berkata:

    Mari Selamatkan Bumi untuk anak cucu kita 😀

  2. agusrdotcom berkata:

    nice post. mari jadikan indonesia sebagai paru” dunia sehingga kita sbg warga indonesia merasa nyaman krn hdp dan tinggal di tengah paru”nya dunia 🙂

  3. The-Netwerk berkata:

    nice 🙂
    saya senang mengikuti postingan anda
    postingan yang menarik .

    salam kenal yya dan sempatkan mampir ke
    website kami.

  4. Ping balik: Mari Menanamkan Budaya Menanam Pohon | Alamendah's Blog

  5. yeni berkata:

    tanggal 1 Desember ditetapkan sebagai hari Gerakan Perempuan Tanam Pelihara. Dicetuskan oleh 7 Organisasi Perempuan: Kowani, APPB (Aliansi Perempuan untuk Pembangunan Berkelanjutan), Dharma Wanita, Dharma Pertiwi, Bhayangkari , SIKIB (Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu), dan Tim Penggerak PKK Pusat..di bawah binaan langsung Ibu Negara Ani Yudhoyono. Gerakan ini dimulai sejak tahun 2007. Selain menanam dipentingkan juga untuk memeliharanya

  6. Ping balik: Menanam Pohon dengan Nge-Like Facebook V-KOOL | Alamendah's Blog

  7. islam berkata:

    Assalamualaikum, sebaiknya hutan Sumatera Utara segera diperbaiki karena kami mendengar informasi bahwa hutan di Sumatera Utara sudah dirusak oleh beberapa orang yang tidak bertanggung jawab. waalaikumsalam.

  8. islam berkata:

    Assalamualaikum, ya ayo kita menanam banyak pohon kurma dan merawat pohon tua yang ada di Indonesia, insha Allah dengan membaca bismillah usaha kita ini mendapatkan banyak berkah dari Allah subhana wata ala amin. waalaikumsalam.

  9. Syifa berkata:

    Lalu bagaimana untuk ikut serta dalam gerakan menanam pohon ini? Ada yg bisa bantu?

Tulis Komentar Sobat

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.