Diposkan pada Novel, Review, Tantangan Membaca Haru

Review – The Chronicles of Audy 4R

[Diikutkan dalam kontes review Seri Audy]

image

Judul: The Chronicles of Audy: 4R
Penulis: Orizuka
Diterbitkan oleh: Penerbit Haru
Jumlah halaman: 320 halaman
Tahun terbit: Juli 2013, cetakan pertama – November 2013, cetakan ketiga

Sinopsis:
Hai. Namaku Audy.
Umurku 22 Tahun.
Hidupku tadinya biasa-biasa saja, sampai kedua orangtuaku jatuh bangkrut karena ditipu.

Aku hanya tinggal selangkah lagi menuju gelar sarjanaku.
Selangkah lagi!
Tapi kedua orangtuaku rupanya tega merusak momen itu

Jadi sekarang, di sinilah aku berada.
Di rumah aneh yang dihuni oleh 4 bersaudara yang sama anehnya.
Regan, Romeo, Rex dan Rafael.

Aku, yang awalnya berpikir akan bekerja sebagai baby sitter, dijebak oleh kontrak sepihak dan malah dijadikan pembantu

Terdengar klise?
Mungkin, bagimu. Bagiku? Musibah!

Ini, adalah kronik dari kehidupanku yang mendadak jadi ribet.

Kronik dari seorang Audy.

Review:
Kisah unik yang diceritakan dari sudut pandang Audy yang juga unik. Gadis dengan pemikiran yang terkadang konyol dan berlebihan seringkali membuatku geli. Bagaimana pemikirannya terhadap kuliahnya, temannya – Missy, terhadap rumah 4R juga terhadap masing-masing dari 4R.

Karena kisah ini diceritakan dari sudut pandang Audy, aku jadi penasaran bagaimana jika diceritakan dari sudut pandang yang lain? Selama membaca kisah ini aku dibuat penasaran oleh perasaab 4R yang hanya diungkapkan berdasarkan pendapat Audy saja.

Isinya ringan. Menghibur sekali sekalipun tetap ada permasalahan di tengah-tengahnya. Yang pasti novel ini recomended, novel keduanya juga bagus. Apalagi novel ketiganya mau terbit. Hehehehehehe…

5 of 5 star for this book
Untuk semua kekonyolan yang menghibur. Sampai jumpa di Audy21. ^^

 

 

NB:
Kalo pengen lihat review buku Haru dan Springku yang lain, bisa klik klik di sini atau review buku selain buku haru bisa mampir ke sini.

Penulis:

Penggila Buku Penimbun Buku Elf Clouds String Yesung and Henry Fans Everlasting Friends of Super Junior

Tinggalkan komentar